Mantan pemain Manchester United, Real Madrid, sekaligus Juventus yakni Cristiano Ronaldo saat ini menjadi pesepak bola dengan bayaran termahal dalam sejarah dunia setelah sepakat untuk bergabung dengan salah satu klub Timur Tengah yakni Al-Nassr.
Pemain berusia 37 tahun itu telah bergabung bersama Al-Nassr dengan status bebas transfer usai memutuskan untuk mengakhiri kariernya di Old Trafford bersama Man Utd.
Di Al-Nassr, kapten Timnas Portugal itu mendapat bayaran sebesar 173 juta euro pertahun atau setara dengan 2.8 triliun rupiah, yang mana ini menjadikan dirinya sebagai pesepakbola dengan bayaran termahal di planet ini mengalahkan Lionel Messi dan Neymar di Paris Saint Germain.
Penggermar Al_Nassr juga sudah tidak sabar untu melihat debut pemenang lima kali Ballon d'Or tersebut untuk merumput bersama klub kesayangan mereka.
Baca Juga:Geger Aliran Sesat Bab Kesucian Di Gowa: Pengikut Dilarang Salat, Haramkan Daging Ikan Dan Susu
Ronaldo diperkirakan akan bermain bersama Al-Nassr saat timnya menghadapi AL Tai pada Kamis (5/1/2023) dengan catatan jika fisiknya sudah fit. Atau dia akan memulai pertandingan pertamanya mewalan Al-Shabab pada 14 Januari 2023 nanti.
Ronaldo sendiri dikabarkan sudah melakukan penerbangan ke Riyadh, ibu kota Arab Saudi untuk menyelesaikan pemeriksaan medis. Dia diperkirakan akan secara resmi diperkenalkan sebagai pemain Al-Nassr kepada para penggemar pada hari Selasa, atau hari ini.
Diperkirakan para pendukung Al-Nassr akan memadati stadion Mrsool Park yang berkapasitas 25.000 tempat duduk untuk menyaksikan persemian Cristiano Ronaldo tersebut.
Kerumunan serupa juga diperkirakan akan menghadiri pertandingan kandang melawan Al-Tai pada hari Kamis.
Al-Nassr belum secara resmi mengonfirmasi kapan Ronaldo akan melakukan debutnya, namun dia akan memenuhi syarat untuk bermain melawan Al-Tai jika lolos tes medis.
Pertandingan kandang Al-Nassr berikutnya tidak sampai 21 Januari dan para penggemar tidak akan mau menunggu selama itu untuk melihat ikon Real Madrid beraksi.
Ini akan menjadi penampilan pertama Ronaldo bersama dengan tim dari luar Eropa. Kontraknya berjalan hingga Juni 2025, yang berarti dia akan bermain di negara Timur Tengah itu hingga berusia 40 tahun.